Rabu, 16 April 2008

sejarah kota bandung

Bandung merupakan dataran tinggi yang memiliki keistimewaan. Di sekelilingnya berjejer gunung-gunung, sehingga kotanya dijuluki di lingkung gunung. Kota Bandung merupakan pusat dataran tinggi Bandung yang bentuk morfologi atau kenampakan permukaan wilayahnya tidak beda dengan sebuah mangkok raksasa.
Karena kondisi wilayahnya seperti itu, Dataran Tinggi Bandung sering disebut Cekungan Bandung. Bentang alamnya mirip dengan sebuah mangkok raksasa yang dikelilingi gunung-gunung
berapi. Di bagian tengahnya, pada satu dataran yang paling rendah, mengalir Sungai Citarum.
Untuk dapat melihat pemandangan sekitar dataran tinggi Bandung bisa dinikmati melalui menara kembar Masjid Raya Bandung yang memiliki tinggi sekitar 91 meter yang bisa digunakan untuk melihat ke seluruh penjuru kota Bandung. Cukup hanya dengan membayar Rp 2.000 saja kita sudah dapat menikmati pemandangan dataran tinggi Bandung sepuasnya.